
Bener,(purworejo.sorot.co)--Menyongsong Bandara di Kulon Progo Daerah Istimewa Yogyakarta, Purworejo terus menambah destinasi wisatanya. Salah satu objek wisata yang baru dikembangkan yakni Hutan Pinus Loka Tamasya Keluarga Sikepel di Desa Jati, Kecamatan Bener. Tempat ini merupakan lahan hutan pinus milik perhutani Kedu Selatan yang disulap menjadi tempat wisata menarik dan sangat apik. Lokasinya sangat strategis tidak jauh dari Jalan Purworejo-Magelang.
Objek wisata ini menyediakan sejumlah fasilitas di antaranya, area bermain anak berupa mobil-mobilan dan kolam renang di atas bukit. Selanjutnya, juga dibangun beberapa spot selfie dengan berbagai bentuk latar belakang alam seperti rumah pohon dalam hutan. Pihak pengelola juga menyediakan aula pertemuan, tracking trail, tracking offroad sarana aoutband dan area untuk camping.
Sangat mengasyikan untuk berkumpul dengan keluarga. Dan yang menarik itu adalah banyak tempat untuk bermain anak dan kolam renang anak. Ini masih jarang ada kolam renang di atas bukit, saya benar-benar kagum dan tidak membosankan,” kata Eko Sutopo salah seorang pengunjung, Selasa (17/04/2018).
Sementara itu, Kepala Desa Jati, Musrkokhim mengatakan, Hutan Pinus Sikepel memiliki area seluas sekitar 5 hektar. Pengelolaan objek waiata ini dibawah BUMDes Jati. Area ini mulai kembangkan pada bulan Januari 2018 dan dibuka pada Februari. Meski belum diresmikan, namun tempat ini sudah banyak dikunjungi oleh wisatawan baik local maupun luar daerah.
Sebenarnya di sini terdapat view yang bagus tetapi masih tertutup pohon besok kalau sudah MOU dengan Perhutani maka akan dibuka. Untuk saat ini sudah tersedia fasilitas kamar mandi dan akan ditambah Mushola. Kami belum menarik retribusi, hanya membayar jasa parkir kendaraan,” ungkapnya.
Sementara itu pada Selasa (17/04) pagi, pihak desa menggelar jalan sehat di area ini dihadiri langsung oleh Bupati Purworejo Agus Bastian. Dalam kesempatan itu Bupati mengungkapkan, Dessa Wisata Jati menjadi penyangga desa di sekitarnya dalam menyongsong pengembangan wisata terpadu oleh Otoritas Borobudur
.http://purworejo.sorot.co/berita-8126-bumdes-jati-kembangan-hutan-pinus-jadi-objek-wisata-alam.html
Tidak ada komentar:
Posting Komentar